Sabtu, 26 Januari 2008

satu

Judul : “Practical Miracles for Mars & Venus
Sembilan prinsip untuk mendapatkan cinta, sukses dan kesehatan yang prima
Pengarang : John Gray. Ph.d.
Penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama Jakarta 2004

Apakah Anda Percaya akan Mukjizat???

Mungkin hanya karena kita tidak mampu untuk menjelaskan suatu mukjizat, tidaklah berarti bahwa mukjizat itu tidak dapat terjadi. Mukjizat terjadi sepanjang waktu, namun kita biasanya sekedar menyebutnya kemujuran. Kita menyebutnya kemujuran hanya karena kita tidak memahami dengan jelas bagaimana keyakinan, perasaan, gagasan, sikap, pilihan, dan tindakan kita menentukan semua hasil yang kita dapatkan dalam hidup.

Practical Miracles (mukjizat praktis) dalam hal ini pengarang mengartikannya sebagai suatu pergeseran (perubahan) arah kehidupan manusia ke arah yang jauh lebih baik. Dalam kehidupan modern yang bergerak dengan kecepatan super tinggi, sebagian besar dari kita tidak menyadari bahwa kita memiliki kekuatan yang masih tersembunyi untuk meraih cinta yang langgeng, meraih dan meningkatkan sukses, serta memperoleh kesehatan yang prima. Dalam buku ini, John Gray menunjukan prinsip-prinsip dan tekhnik-tekhnik untuk membangun kekuatan batiniah tersebut.

Dalam buku ini akan dijelaskan secara rinci sehingga kita memahami sembilan prinsip tersebut, yang apabila diikuti dapat membantu kita dalam menciptakan hasil-hasil yang kita kehendaki dalam hidup. Nasib baik tidak perlu digantungkan kepada kemujuran atau takdir, namun dapat merupakan sesuatu yang secara sengaja kita munculkan setiap hari.

Buku ini sangat menarik. Ditulis dengan menggunakan gaya bahasa yang tidak terlalu baku sehingga enak untuk dibaca dan memudahkan untuk dimengerti setiap bagian yang dibahas. Buku ini dapat dijadikan sebagai pegangan wajib bagi setiap orang , terlebih bagi mereka yang merasa stress karena merasa telah banyak mencoba melakukan perubahan, namun perubahan itu tidak bertahan lama. Sehingga pada akhirnya ia merasa bosan, menyerah dan tidak mau mencobanya lagi. Buku ini benar-benar direkomendasikan bagi mereka yang benar-benar merasa membutuhkan “keajaiban” dalam hidupnya.

Tiga di antara sembilan prinsip panduan yang penuh dengan mukjizat itu adalah :
1.Yakinlah seolah-olah mukjizat itu memang ada.
2.Hiduplah seolah-olah kita bebas melakukan yang kita kehendaki
3.Belajarlah seolah-olah kita pemula

Segera anda dapatkan buku ini, untuk mengetahui keenam sisa dari prinsip panduan yang penuh dengan mukjizat,berikut dengan penjelasannya.

Tidak ada komentar: